Climate Science Glossary

Term Lookup

Enter a term in the search box to find its definition.

Settings

Use the controls in the far right panel to increase or decrease the number of terms automatically displayed (or to completely turn that feature off).

Term Lookup

Settings


All IPCC definitions taken from Climate Change 2007: The Physical Science Basis. Working Group I Contribution to the Fourth Assessment Report of the Intergovernmental Panel on Climate Change, Annex I, Glossary, pp. 941-954. Cambridge University Press.

Home Arguments Software Resources Comments The Consensus Project Translations About Support

Bluesky Facebook LinkedIn Mastodon MeWe

Twitter YouTube RSS Posts RSS Comments Email Subscribe


Climate's changed before
It's the sun
It's not bad
There is no consensus
It's cooling
Models are unreliable
Temp record is unreliable
Animals and plants can adapt
It hasn't warmed since 1998
Antarctica is gaining ice
View All Arguments...



Username
Password
New? Register here
Forgot your password?

Latest Posts

Archives

CO2 bereaksi terhadap suhu, apakah artinya?

apa yang ilmu pengetahuan katakan...

CO2 tidak memulai pemanasan dari berakhirnya zaman es, tapi itu memperkuat pemanasan. Bahkan, sekitar 90% dari pemanasan global diikuti dengan peningkatan CO2.

argumen skeptis...

CO2 bereaksi terhadap suhu 
"Sebuah artikel di majalah Science menggambarkan bahwa peningkatan karbon dioksida tidak mendahului kenaikan suhu, tapi benar-benar tertinggal di belakang terhadap kenaikan suhu sekitar 200-1.000 tahun. Kenaikan kadar karbon dioksida tidak bisa menyebabkan terjadinya kenaikan suhu jika diikuti suhu. " Joe Barton )

Iklim bumi memiliki variasi dalam sejarahnya, dari zaman es yang ditandai dengan lapisan es besar yang menutupi berbagai area di daratan, sampai periode hangat tanpa es di kutub. Beberapa faktor telah mempengaruhi perubahan iklim di masa lalu, termasuk variabilitas matahari, aktivitas vulkanik dan perubahan komposisi atmosfer. Data dari inti es Antartika mengungkapkan cerita yang menarik selama 400.000 tahun terakhir. Selama periode ini, CO2 dan suhu sangat erat hubungannya, yang berarti mereka bangkit dan jatuh bersama-sama. Namun, berdasarkan data inti es Antartika, perubahan CO2 mengikuti perubahan suhu sekitar 600-1000 tahun, seperti yang diilustrasikan pada Gambar 1 di bawah ini. Hal ini menyebabkan beberapa hal untuk menyimpulkan bahwa CO2 tidak bisa bertanggung jawab untuk pemanasan global saat ini.

Gambar 1: catatan inti es Vostok untuk konsentrasi karbon dioksida dan perubahan suhu.

Pernyataan ini tidak menceritakan keseluruhan cerita. Perubahan awal suhu selama periode ini dijelaskan oleh perubahan orbit bumi dalam mengelilingi matahari, dimana mempengaruhi jumlah sinar matahari musiman yang mencapai permukaan bumi. Dalam kasus pemanasan, jeda antara temperatur dan CO2 dijelaskan sebagai berikut: suhu laut meningkat, lautan melepaskan CO2 ke atmosfer. Pada gilirannya, pelepasan ini menguatkan tren pemanasan, menyebabkan lebih banyak lagi CO2 yang dilepaskan. Dengan kata lain, peningkatan kadar CO2 menjadi sebab dan akibat dari pemanasan yang lebih lanjut. Umpan balik positif ini diperlukan untuk memicu pergeseran antara glasials dan interglasials, sebagai dampak dari perubahan orbit yang terlalu lemah untuk menyebabkan variasi tersebut. Tambahan umpan balik positif memainkan peranan yang penting dalam proses ini, termasuk gas rumah kaca lainnya, dan perubahan tutupan vegetasi dan pola lapisan es.

Sebuah studi 2012 oleh Shakun et al. memandang perubahan suhu 20.000 tahun yang lalu (transisi glasial-interglasial terakhir) dari seluruh dunia dan menambahkan lebih detail  bagi pemahaman kita tentang hubungan perubahan suhu dan CO2. Mereka menemukan bahwa:

  • Siklus orbital bumi memicu pemanasan di Kutub Utara sekitar 19.000 tahun yang lalu, menyebabkan sejumlah besar es mencair, membanjiri lautan dengan air tawar.
  • Masuknya air tawar kemudian terganggu oleh sirkulasi arus laut, yang pada gilirannya menyebabkan jungkat jungkit panas antara belahan bumi.
  • Belahan bumi selatan dan samudranya yang pertama hangat, dimulai sekitar 18.000 tahun yang lalu. Sebagaimana Samudra Selatan menghangat, kelarutan CO2 dalam air menurun. Hal ini menyebabkan lautan untuk melepaskan lebih banyak CO2, menuju ke atmosfer.

Sementara siklus orbital memicu pemanasan awal, secara keseluruhan, lebih dari 90% dari pemanasan glasial-interglasial terjadi setelah kenaikan CO2 di atmosfer (Gambar 2)

Shakun Gambar 2a

Gambar 2: suhu rata-rata global (biru), suhu Antartika (merah), dan konsentrasi CO2 di atmosfer (titik kuning). Sumber .

 

Translation by herendraswari, . View original English version.



The Consensus Project Website

THE ESCALATOR

(free to republish)


© Copyright 2024 John Cook
Home | Translations | About Us | Privacy | Contact Us